Yamaha MX King Terbaru Dual-LED

Otomotif.png

Ada banyak hal yang terus mengalami perkembangan dari waktu ke waktu. Salah satu di antaranya pun termasuk dunia otomotif.

Keberadaan perkembangan di dunia otomotif ini juga termasuk dengan salah satu produk keluaran Yamaha. Kini, telah hadir Yamaha MX King terbaru yang akan segera beredar di pasaran.

 

Yamaha MX King Terbaru di Tahun Ini

Kehadiran Yamaha MX King terbaru menjadi satu hal yang berhasil menarik perhatian banyak orang yang ada di dunia. Sayang, motor yang satu ini masih belum tersedia di Indonesia, dengan konsep yang paling baru seperti kabar adanya dual LED yang diusung sebagai salah satu keunikan. Akan tetapi, bukan berarti penikmat otomotif tak bisa menikmati sosok motor ini.

Keberadaan motor yang satu ini diduga sedang diuji coba di Vietnam. Oleh karena itu, sejumlah orang pun bisa mengetahui tampilan yang diduga menjadi display terbaru motor tersebut. Hal ini secara tak langsung memberi rasa puas untuk para pecinta otomotif yang sudah tak sabar lagi untuk mengetahui seperti apa tampilan motor berkelas yang satu ini.

 

Yamaha MX King Terbaru, Miliki 2 Lampu

Kehadiran Yamaha MX King terbaru baru-baru ini menjadi satu sorotan publik. Pasalnya, motor yang satu ini memiliki dual LED yang juga menjadi hasil modifikasi. Motor tersebut bahkan sempat disangka menjadi calon model paling baru dari keluaran Yamaha MX-King. Hal ini tentu saja akan menjadi satu daya tarik para penggemar otomotif motor.

Tampaknya, kini Yamaha MX King terbaru akan benar-benar memiliki tampilan baru atau bisa juga disebut dengan facelift. Informasi dari Motosaigon.vn, ternyata generasi paling baru motor bebek super tersebut sedang tampak sedang diuji coba, lebih tepatnya berada di jalanan Vietnam.

Motor di Vietnam yang disebut dengan Yamaha Exciter 155 tersebut akan memakai mesin Blue-core, yang sama persis seperti dapur pacu yang digunakan oleh Yamaha Vixion R. Pada saat ini, Yamaha MX King yang ada di Indonesia masih menggunakan mesin 150cc.

Desain Yamaha MX King terbaru ini secara garis besar memang tidak terlalu jauh berbeda dari versi masa kini. Akan tetapi, ada sejumlah detail yang berubah. Salah satu di antaranya adalah lampu utama pada motor tersebut.

Motor keluaran Yamaha yang satu ini diduga akan mengusung konsep dual-LED headlight. Akan tetapi, yang disayangkan adalah tak tampak hasil lain tentang perubahan yang ada di komponen lain, contohnya seperti instrumen panel. Perubahan di bagian bodi pun tak tampak jelas, sebab tertutup oleh kamuflase.

Informasi tentang keberadaan Yamaha MX King terbaru dengan dual-LED yang diusung telah Anda ketahui. Dengan begitu, Anda pun bisa mengetahui sedikit tentang gambaran motor yang satu ini. Anda pun tak perlu terlalu penasaran untuk mengetahui perubahan yang menjadi pembeda antara versi motor tersebut sekarang dan yang paling baru.

Bahaya Menempel Cutting Sticker di Lampu Motor

Sticker

Pada masa kini, sesuatu yang unik sering kali menjadi pembeda yang disukai oleh banyak orang. Salah satunya seperti para pengendara sepeda motor yang bisa memberi sentuhan berbeda pada kendaraannya.

Pembeda ini bisa juga dilakukan dengan memberikan cutting sticker di lampu motor. Hal ini pun sudah dilakukan oleh beberapa pengendara sepeda motor dan bisa kita temukan di banyak tempat.

 

Alasan Menggunakan Cutting Sticker di Lampu Motor

Sebagian orang ingin memberi sentuhan yang berbeda dan keren dengan memberi cutting sticker di lampu motor. Fenomena ini cukup sering terjadi, terlebih di kalangan anak muda. Alasan seperti ini yang menjadikan mereka bisa menunjukkan sisi beda dengan para pengendara motor lain, sehingga akan ada sejumlah efek tertentu yang tampak.

Penggunaan cutting sticker di lampu motor ini memang sering dilakukan oleh anak muda. Akan tetapi, juga ada sejumlah orang dewasa yang melakukannya. Terlebih, untuk mereka yang menyukai modifikasi kendaraan bermotor seperti sepeda motor. Oleh karena itu, tak heran jika pada masa kini kejadian serupa cukup sering kita temukan di masyarakat.

 

Bahaya Menempel Cutting Sticker di Lampu Motor

Sebagian orang berpendapat bahwa menempel cutting sticker di lampu motor adalah salah satu hal yang akan memberi kesan keren dan berbeda. Akan tetapi, sebenarnya hal ini justru berbahaya. Memang belum banyak orang yang mengetahui tentang hal ini. Akan tetapi, informasi ini sangat penting untuk Anda ketahui agar tak memberi dampak berbahaya.

Sebenarnya, penggunaan cutting sticker di lampu motor berbahaya untuk reflektor yang ada di bagian dalam mika. Hal tersebut dikarenakan pancaran cahaya lampu tak bisa keluar secara sempurna, karena ditutupi oleh cutting sticker.

Bahaya ini akan membuat panas dari dalam reflektor di dalam mika tertahan dan dapat membuat reflektor itu sendiri cepat rusak, bahkan juga bisa meleleh. Menurut Service Advidor Yamaha Amei Jaya Motor Depok, Cahyadi, hal ini berbahaya. Panas dari bohlam tak keluar secara maksimal karena tertutup oleh cutting sticker.

Ia pun menambahkan bahwa memang tak direkomendasikan untuk mengaplikasikan cutting sticker di lampu motor, baik untuk sebagian atau bahkan keseluruhan mika lampu. Hal ini pun berlaku untuk sticker transparan.

Sebagai informasi tambahan, selain disebabkan oleh tertutup sticker, reflektor lampu juga dapat meleleh karena tak memakai bohlam dengan spek standar atau bohlam dengan watt yang lebih besar. Penggunaan jas hujan model ponco yang bisa menutup headlamp pun bisa membuat panas lampu terhambat di dalam ruang, sehingga membuat reflektor meleleh.

Itulah informasi tentang bahaya menempelkan cutting sticker di lampu motor. Setelah mengetahui informasi ini, setidaknya Anda bisa menghindari menempelkan cutting sticker di bagian lampu motor agar tak mendapat efek berbahaya seperti di atas. Hal ini pun berlaku untuk sticker biasa yang memberi efek serupa.

Praktis, Mesin yang Bisa Menyetrika dan Melipat Baju Sendiri

 

Mesin

Mesin adalah salah satu alat hasil pengembangan teknologi dari waktu ke waktu. Pada masa kini, mesin yang ada semakin beragam untuk mempermudah pekerjaan manusia.

Di era modern seperti sekarang, ternyata kita bisa menemukan mesin yang bisa menyetrika dan melipat baju. Tentu saja hal ini menjadi satu daya tarik sendiri di mata dunia.

 

Unik, Mesin yang Bisa Menyetrika dan Melipat Baju

Kehadiran mesin yang bisa menyetrika dan melipat baju baru-baru ini tampaknya berhasil menarik perhatian banyak orang. Hal ini menjadi kabar gembira untuk mereka yang kerepotan dengan tugas untuk menyetrika dan melipat baju. Sebuah perusahaan start up yang ada di Kota San Fransisco, California, baru-baru ini menciptakan mesin tersebut.

Keberadaan mesin yang bisa menyetrika dan melipat baju ini memang terdengar menggiurkan. Akan tetapi, rencananya mesin ini akan dijual dengan harga US$850 atau setara dengan Rp 11,4 juta.

Perusahaan FoldiMate menyebut mesin ini sebagai ‘sahabat Anda untuk melipat pakaian’. Perangkat yang satu ini memakai sabuk berjalan, nampan yang bisa diatur untuk mendorong pakaian keluar setelah selesai dilipat, dan beberapa lengan robot.

Web perusahaan ini menegaskan bahwa FoldiMate merupakan mesin pelipat pakaian roboti,. Ia hanya mengetahui bagaimana cara melipat bagai seorang pakar, tiap saat. Mesin ini dibidik juga untuk pasar rumahan. Alat ini akan segera menjadi perangkat wajib tiap rumah tangga di seluruh dunia.

mesin yang bisa menyetrika dan melipat baju ini memiliki tinggi 81 cm dan juga lebar 71 cm. Mesin ini disebut cukup ringkas diletakkan di ruang cuci dan bisa dipindah ke ruang lain dengan mudah. Beratnya hanya 29,5 kg. Mesin ini dirancang untuk diletakkan di atas mesin pengering, mesin cuci, atau bisa juga meja yang kokoh.

 

Penggunaan Mesin yang Bisa Menyetrika dan Melipat Baju Sendiri

Memakai mesin mesin yang bisa menyetrika dan melipat baju ini bisa memakainya dengan sangat mudah. Pengguna cukup menjepit pakaian mereka yang selesai dicuci di rak mesin dan letaknya ada di luar. Setelah itu, mereka bisa menekan sejumlah tombol dalam menentukan jenis pakaian, baik untuk celana maupun baju.

Mesin ini bisa mendeteksi ketebalan bahan, ukuran pakaian, dan panjang lengan. Setelah itu, alat ini pun akan menyesuaikan diri berdasarkan pada informasi tersebut. Alat ini pun bisa menyetrika baju dengan mengurangi lecek pada pakaian, sebab mempunyai mesin uap sendiri.

Alat ini bisa melipat baju dalam waktu sekitar 10 detik. Jika ingin menghilangkan kusut yang ada di pakaian, butuh tambahan waktu sebanyak 20 sampai 30 detik. Raknya bisa memegang 15 sampai 20 potong pakaian.

Dengan adanya mesin yang bisa menyetrika dan melipat baju ini, maka pekerjaan rumah akan semakin mudah. Siapa pun bisa menggunakannya, tak terkecuali dengan kita semua.

5 Kiat Menjadi Seorang Mekanik Handal

Mekanik.jpg        Menjadi pecinta otomotif sekaligus memiliki kemampuan di bidang tersebut terkadang membuat sebagian orang memutuskan untuk menjadi mekanik. Hal ini bahkan bisa menghasilkan sejumlah uang untuk mereka.

Sebagian orang yang menyukai hal serupa pun sering membutuhkan sejumlah kiat menjadi seorang mekanik. Hal ini akan sangat membantu mereka untuk mendapat hasil yang optimal.

 

Alasan Mengetahui Kiat Menjadi Seorang Mekanik

Ada sejumlah kiat menjadi seorang mekanik yang bisa diketahui oleh siapa pun, terlebih untuk mereka yang ingin menjalani profesi ini. Dengan mengetahui sejumlah kiat ini, maka seseorang nantinya akan lebih memungkinkan untuk menjadi seorang mekanik mobil yang handal. Hal ini akan membuat banyak orang menggunakan jasa yang disediakan.

Menjadi seorang mekanik yang handal secara otomatis akan membantu seseorang untuk mendapat penghasilan dan kepercayaan lebih. Ini bukan hal mudah. Oleh karena itu, mengetahui beberapa kiat menjadi seorang mekanik pun bisa menjadi salah satu kunci untuk mewujudkan hal tersebut.

 

Kiat Menjadi Seorang Mekanik Handal

Beberapa kiat menjadi seorang mekanik akan sangat membantu untuk siapa pun yang tertarik untuk memiliki keahlian atau bergerak di bidang ini. Berikut ini adalah beberapa kiat menjadi seorang mekanik tersebut.

  1. Suka mobil

Suka dengan mobil adalah salah satu hal yang akan sangat mendukung seseorang menjadi mekanik yang handal. Menyukai sesuatu akan mendorong seseorang untuk bisa mendalami hal tersebut, sampai dengan memperbaiki mobil. Maka, kemampuan pun akan semakin bertambah, sehingga bisa menjadi seorang mekanik mobil handal.

  1. Bekerja dengan Parts

Salah satu pilihan yang bisa dilakukan sebelum menjadi mekanik handal adalah mempelajari beberapa bagian yang akan ditemui pada saat bekerja. Hal ini bisa dipelajari secara langsung tanpa harus membuka usaha sendiri. Anda bisa mendapat lebih banyak pengalaman yang bermanfaat saat memperbaiki mobil.

  1. Ikut kursus atau pelatihan mekanik auto

Siapa pun bisa mengikuti kursus mekanik auto untuk mempelajari lebih banyak hal tentang otomotif, terutama mobil. Tiap brand mobil memiliki fitur dasar sama, namun konfigurasinya berbeda. Maka, ini akan sangat membantu untuk mengetahui apa yang menjadi masalah tiap mobil dan cara penyelesaiannya.

  1. Sertifikasi

Sertifikasi beberapa jenis kendaraan bisa meningkatkan kredibilitas seseorang di bidang otomotif. Siapa pun bisa membaca sistem komputer untuk mempermudah urusan kerja. Hal ini bisa diperdalam, sehingga teknik pengerjaan dengan listrik yang tersertifikasi pun bisa membuat seseorang lebih kredibel.

  1. Membaca

Tak ada salahnya membaca informasi di bidang ini. Hal tersebut akan sangat membantu seseorang agar menerapkan kiat menjadi seorang mekanik dengan lebih optimal.

Beberapa kiat menjadi seorang mekanik seperti di atas telah Anda tahu, begitu juga dengan alasan pentingnya mengetahui hal ini. Dengan begitu, Anda akan mengetahui beberapa kiat yang sesuai dengan diri untuk diterapkan demi menjadi mekanik yang handal.

Kiat Sebelum Mencetak Kartu Nama

Digital printing     Jika kita berbicara tentang dunia digital, maka ada banyak sekali hal yang bisa dibahas. Salah satunya seperti mencetak kartu nama.

Siapa pun yang mencetak kartu nama akan dimudahkan dengan teknologi digital untuk mendapat hasil maksimal dan secara efektif. Dengan begitu, kartu nama pun bisa didapat dalam waktu cepat dalam jumlah yang banyak.

 

Memanfaatkan Teknologi Digital untuk Mencetak Kartu Nama

Sejak beberapa tahun terakhir, mencetak kartu nama bisa dilakukan secara cepat dan efisien dengan bantuan sejumlah peralatan digital. Kita bisa memesan kartu nama ke tempat yang menyediakan jasa ini. Dengan begitu, kemudahan untuk mendapat kartu nama pun semakin dekat di depan mata, bahkan bisa dilakukan oleh siapa pun secara efisien.

Memang tak bisa kita pungkiri bahwa penyedia jasa cetak kartu nama juga selalu menyediakan sejumlah penawaran. Mulai dari desain, ukuran, bahan, hingga jumlah kartu nama yang akan dicetak. Hal ini pun penting sekali untuk kita pertimbangkan dan perhatikan, sehingga bisa mendapat kartu nama yang sesuai dengan keinginan tanpa ada kesalahan.

 

Trik Sebelum Mencetak Kartu Nama

Sebelum memutuskan untuk menggunakan fasilitas mencetak kartu nama, ada beberapa hal penting yang perlu kita lakukan. Sejumlah hal penting ini bisa kita lakukan agar hasil kartu nama yang dicetak sesuai dengan harapan. Beberapa hal yang bisa kita lakukan antara lain seperti yang ada di bawah ini.

  1. Konversi RGB ke CMYk

Sangat penting bagi kita mengetahui pewarnaan yang digunakan oleh komputer dan mesin cetak. Maka, pastikan kita mengubah setting RGB di komputer menjadi CMYk. Pastikan juga warna RGB yang digunakan ada untuk warna CMYk. Dengan begitu, hasil cetaknya tak akan mengecewakan.

  1. Tentukan ukuran

Kita bisa menentukan ukuran kartu nama yang dirasa tepat. Hal ini juga akan menentukan besar resolusi gambar yang digunakan. Contohnya, Anda memakai ukuran kartu nama 90 mm x 55 mm. Ukuran resolusi teraman untuk gambarnya ialah 1039 x 697 pixel.

  1. Tentukan format file

Pastikan template untuk mencetak ada di dalam format yang gampang diedit.

  1. Pilih orientasi yang tepat

Kita bisa menentukan apakah desain kartu nama memakai landscape atau potrait.

  1. Perhatikan safety area dan bleed

Bleed merupakan bagian pinggir untuk kelebihan image yang hendak dicetak. Sedangkan safety area adalah area keliling dari bagian dalam ke pinggir gambar. Pastikan dafety area dan bleed yang ada tercukupi, sehingga tak ada bagian dari kartu nama tak tercetak atau bahkan terpotong.

  1. Perhatikan pengaturan sebelum mencetak

Pastikan pengaturan font, menyimpan format dengan basis vektor, menyediakan back up file, dan menutup colour scheme blocks sebelum mencetak.

Sejumlah trik untuk mencetak kartu nama seperti di atas telah Anda tahu. Dengan begitu, Anda bisa mendapat hasil yang sesuai dengan harapan.